News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

UCB Kupang Launching Program Profesi Bidan

UCB Kupang Launching Program Profesi Bidan

Foto : Panitia 


Kupang, NTTPRIDE - Universitas Citra Bangsa (UCB) terus melakukan berbagai lompatan dalam bidang akademik. Salah satunya adalah dengan Melaunching kelas Profesi Bidan, kegiatan ini dilaksanakan di Auditorium lt. Kampus UCB Kupang. Pada, Rabu 24 April 2024.


Ketua Yayasan Citra Bina Insan Mandiri Kupang (CBIM) Ir. Beny R. Ndoenbuik dalam sambutannya mengatakan dukungannya atas program ini "Perkembangan dunia saat ini membutuhkan keahlian dalam Profesi. Oleh sebab itu kami dari yayasan memberikan apresiasi atas terlaksananya program ini". Jelas Beni.


Rektor UCB Prof. DR. Frans Salesman SE.,M.Kes mengatakan ke depan semua program studi di UCB akan dibuka profesinya masing-masing. "Tuntutan Dunia Kerja saat ini begitu tinggi. Semua lowongan pasti membutuhkan kompetensi, selain ijazah tentunya. Oleh sebab itu kita terus menyesuaikan diri dengan tuntutan dunia kerja. Ke depan kita akan membuka Profesi untuk keguruan dan teknik". Jelas Profesor Kesehatan Masyarakat ini. 


Kelas Profesi Bidan ini adalah kelas perdana yang akan dibimbing khusus oleh tenaga dosen dari luar NTT.  "Kita senang bisa ikut kelas perdana ini. Tenaga pengajar umumnya dari luar NTT. Kuliahnya juga diatas jam kerja jadi tidak mengganggu aktivitas harian". Tutur Dina salah satu peserta program Profesi ini.***

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.