News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Undana Beri Pelatihan Pembuatan Program Outbound Bagi Guru Penjaskesrek

Undana Beri Pelatihan Pembuatan Program Outbound Bagi Guru Penjaskesrek

Ketua Tim Pengabdian Kepada Masyarakat,Fera Ratna Dewi Siagian, M. Pd berpose bersama para guru Penjaskesrek usai kegiatan Pelatihan Pembuatan Program Outbound Tim Building Bagi Guru MGMP PJOK Tingkat SMA, Foto : Ocep Purek 

Kupang, NTTPRIDE. Com - Program Studi (Prodi) Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi (Penjaskesrek) Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang sukses menggelar kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ( PKM) dengan tema kegiatan "Pelatihan Pembuatan Program Outbound Tim Building Bagi Guru MGMP PJOK Tingkat SMA Se- Kota Kupang "


Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membangun team building dan meningkatan hubungan kerjasama, solid, sinergi dan kekompakan tim atau kelompok. Dan juga untuk  meningkatkan kompetensi dalam merancang aktivitas outbound di sekolah.


Ketua Tim Pengabdian Kepada Masyarakat, Fera Ratna Dewi Siagian, M. Pd menjelaskan pada kesempatan pengabdian masyarakat ini, guru Penjaskesrek diundang dan diberikan sosialisasi bentuk outbound, manfaat dan tujuan outbound serta konsep dasar tahapan outbound.


" Kegiatan outbound merupakan rangkaian kegiatan yang dirancang sebagai kegiatan yang dikenal sebagai kegiatan yang menyenangkan, karena didalamnya terdapat konsep permainan yang bertujuan membangun kebersamaan, team building dan rasa percaya diri pada peserta," jelas Fera.


Lanjutnya, pada kesempatan pengabdian masyarakat ini, guru mendapatkan dasar-dasar perancangan outbound sehingga diharapkan dapat mengembangkannya serta mengimplementasikannya di sekolah masing-masing sesuai dengan sumber daya yang tersedia.


" Pada kesempatan ini guru belajar sambil mencoba sehingga mereka antusias dalam mengikuti pelatihan. Dalam pelatihan tersebut guru sekaligus juga merasakan manfaat outbound sehingga memiliki motivasi yang cukup besar dalam mengimplementasikan pelatihan yang sudah diperoleh," ungkapnya.


Lanjutnya, Outbound didalamnya memuat pelatihan manajemen diri yang memadukan olah pikir, rasa, dan raga. Outbound biasanya dilakukan di alam terbuka dan dikondisikan di luar kebiasaan sehingga dapat memberikan suasana baru yang menyenangkan bagi peserta yang mengikutinya.


Koordinator Program Studi, Ronald D.A Fufu, S. Pd. M. Pd menyampaikan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini merupakan program kerja dari Fakultas yang diperuntukkan untuk Prodi Penjaskesrek yang kemudian berkolaborasi dengan guru MGMP baik itu SD, SMP dan SMA,


" Hari ini kegiatan PKM dilakukan dengan kolaborasi dengan guru MGMP SMA se Kota Kupang untuk melatih dan sama-sama membuat rencana program kerja outbound di sekolah agar anak-anak bisa kita latih dengan berbagai permainan yang melatih mental maupun jiwa kepemimpinannya," jelas Ronald.


Salah satu pemateri, Jurdan Martin Siahaan, M. Pd, mengungkapkan Outbound sendiri menghadirkan kegiatan yang menyenangkan dan dapat memotivasi kita semua sebagai peserta. 


" Manfaat dari kegiatan ini adalah untuk melatih bapa ibu guru agar bisa membuat program kerja outbound sehingga bisa melatih siswa menciptakan suasana komunikasi yang efektif, membangun tim yang solid dan berjuang, pelatihan pemecahan masalah, pemecahan masalah, konstruksi kepercayaan diri, menanamkan kepemimpinan, melatih kerja sama, meningkatkan fokus/konsentrasi  dan melatih integritas serta sportivitas," ujar Jurdan.


Lanjut Jurdan, ragam manfaat tersebut bermuara pada tercapainya pengembangan diri  dan tim yang dapat dirasakan oleh para peserta. Hal ini penting mengingat sukses seseorang dalam kehidupannya sangat ditentukan oleh kepercayaan diri, kemampuan mengontrol emosi, dan kemampuan berinteraksi dengan orang.


Kegiatan dilanjutkan dengan perkataan permainan outbound di lapangan yang di pimpin langsung oleh pemateri Jurdan Martin Siahaan, M. Pd,.


Untuk diketahui tim Pengabdian kepada masyarakat, Ketua,  Fera Ratna Dewi Siagian, M. Pd, Anggota 1, Veramyta M. M. F Babang, S. Pd. Jas, M. Or, Anggota 2, Dr Lukas M. Boleng, M. Kes,, Anggota 3, Maria A. B. Ladjar, S. Si, M. Pd, Anggota 4, Jurdan Martin Siahaan, M. Pd,.

Ocep Purek 




Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.